*Rumah Warga Janda Anak Satu Disabilitas Rusak Parah, Butuh Perhatian Pemda dan Donatur Kota Cirebon*

- Penulis

Senin, 16 September 2024 - 15:40

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

KOTA CIREBON – Mitramabesnews.com “Titin Supriatin, seorang janda berusia 53 tahun yang tinggal di Gg X, RT 03 RW 010, Kelurahan Kesenden, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon, bersama anak tunggalnya, Moch Jati, seorang penyandang disabilitas tuna wicara berusia 17 tahun, saat ini sangat membutuhkan bantuan. Rumah mereka yang tidak layak huni terancam ambruk dan sudah tidak aman untuk ditempati.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Titin, yang sehari-harinya bekerja sebagai pemulung mencari barang bekas, terpaksa meninggalkan rumahnya pada 22 Maret 2024. Rumah yang dibelinya pada 2015 dari Sutrisno, warga setempat, kini berada dalam kondisi rusak parah dengan atap bocor, dinding rapuh, serta sering kemasukan binatang berbahaya seperti ular kobra dan biawak. Kondisi ini diperparah ketika musim hujan tiba, menyebabkan bagian dalam rumah sering kali basah kuyup. Tidak jarang, ular kobra ditemukan di samping anaknya saat tidur, meningkatkan risiko bahaya bagi mereka.

Pada bulan Maret 2024, Titin dan anaknya mendapat perhatian dari Relawan Rumah Zakat Kota Cirebon, yang mengungsikan mereka ke rumah aman di wilayah Kuranji, Kecamatan Harjamukti, karena kondisi rumah yang semakin berbahaya. Setelah tinggal selama dua bulan di tempat tersebut, Titin akhirnya mencari kontrakan di daerah Sunyaragi untuk melanjutkan kehidupannya dengan bekerja sebagai pemulung.

Baca Juga:  Nenek Eyeng Keluhkan Harga Garam Rebus Tak Kunjung Naik

Titin mengalami kekecewaan mendalam karena rumahnya gagal mendapatkan bantuan Program Rutilahu (Rumah Tidak Layak Huni) dari Pemerintah Provinsi. Penyebabnya, program PTSL (Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap) yang diikutinya pada 2017 dengan membayar Rp 350.000 tidak menghasilkan sertifikat. Meskipun sudah berharap mendapatkan legalitas tanah tersebut, hingga kini sertifikat PTSL tak kunjung diterima, menyebabkan Titin tidak bisa mendapatkan bantuan perbaikan rumah dari pemerintah.

Lukman, mantan RW 10 Samadikun, sempat meminta fotokopi sertifikat dan data kependudukan Titin untuk mendapatkan program Rutilahu, namun karena sertifikat PTSL yang diharapkan tidak selesai, program tersebut pun gagal. Kini, Titin mencoba mencari bantuan melalui Dewi, relawan Projamin, yang mengarahkan ke media Mitramabesnews untuk membantu proses legalitas tanah. Meski sudah diajukan pembuatan sporadik ke Kelurahan Kesenden pada 10 Agustus 2024, hingga berita ini diterbitkan, sporadik tersebut belum mendapatkan tanda tangan dan stempel kelurahan.

 

Titin Supriatin dan anaknya kini berharap mendapatkan perhatian serius dari Pemerintah Kota Cirebon dan para donatur untuk segera membantu memperbaiki rumah mereka yang sudah tidak layak huni. Mereka membutuhkan bantuan agar bisa hidup dengan aman dan nyaman, tanpa ancaman bahaya dari lingkungan rumah mereka yang berisiko tinggi roboh dan kemasukan binatang berbahaya.

Wahid s

Berita Terkait

Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 di Mapolres Sumbulussalam,Langsung dipimpin oleh Kapolres 
Ops Sikat II Musi 2025, Jatanras Polda Sumsel Tangkap Dua Pelaku Curanmor di Banyuasin
Polda Sumsel Teguhkan Nilai Kepahlawanan di Tengah Hujan Rintik Ziarah Nasional 2025
Bhabinkamtibmas Turun Tangan, SPM Rental Pekalongan Ditemukan di Desa Kulu.
Ari Saputra,Ucapkan Selamat Hari Pahlawan ,Mari wujudkan nilai perjuangan Demi Masa Depan yang Lebih Baik
Pencarian Dua Mahasiswa Polindra yang Tenggelam di Sungai Cimanuk Masih Berlanjut
Semarak HUT Brimob ke-80, Danyon C Pelopor Lepas 564 Layang di Langit Nagan Raya
Oknum Tidak Bertanggung jawab, Memalsukan Facebook dan WhatsApp Bupati Nagan Raya ,Dr.Teuku Raja Keumangan,SH,MH
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 9 November 2025 - 12:36

Masyarakat Palembang Bersatu Suarakan Dukungan untuk Palestina di Monumen Bersejarah

Minggu, 9 November 2025 - 12:02

Syahbudin Padank: Semangat Ulama dan Santri Adalah Jiwa Kepahlawanan Aceh Peringatan Hari Pahlawan Nasional di Tanah Rencong

Minggu, 9 November 2025 - 08:17

Truk Batubara Hancurkan Rumah Warga Panoban, Tanjung Jabung Barat: Tragedi di Tanjakan Cempedak!

Minggu, 9 November 2025 - 03:08

Kepemimpinan Visioner Bapak Sukri, S.Pd., M.M.: Membangun Tradisi Prestasi di SMA Negeri 1 Simpang Kiri

Kamis, 6 November 2025 - 08:59

Sosok Pemimpin Humanis, Kapolres Subulussalam Gelar Binrohtal Rutin untuk Wujudkan Personel Beriman dan Berintegritas

Kamis, 6 November 2025 - 07:48

Jalan Cor Bukit Rahma Residence 2 Rusak Parah — Warga Geram, Desak Pihak Casa Catania Buat Perjanjian Tertulis!

Kamis, 6 November 2025 - 02:53

Gudang BBM Ilegal bebas beroperasi tanpa hambatan di jalan Muchtar Saleh penegakan hukum polres Ogan Ilir Disorot

Rabu, 5 November 2025 - 01:51

Kaperwil 1kabar.com Aceh Syahbudin Padang Tegaskan: Kebebasan Pers Tak Boleh Dibungkam!”

Berita Terbaru