Pastikan Keamanan Kampanye Terbuka Paslon Bupati, Ratusan Personil Gabungan Dikerahkan

- Penulis

Jumat, 22 November 2024 - 09:58

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Polres Pekalongan – Polda Jateng – Ratusan personel gabungan TNI-Polri dan stake holder terkait lainnya dikerahkan dalam pengamanan kampanye terbuka Paslon Cabup dan Cawabup nomor urut 1 Fadia – Sukirman yang akan berlangsung di lapangan Kebonagung Kecamatan Kajen, Kabupaten Pekalongan, Jumat (22/11).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Pekalongan AKBP Doni Prakoso Widamanto, S.I.K. yang memimpin langsung apel kesiapan pengamanan kampanye terbuka dalam amanatnya menyampaikan bahwa wilayah Kabupaten Pekalongan akan melaksanakan pengamanan kampanye terbuka calon Bupati calon Wakil Bupati Pekalongan yang akan dilaksanakan selama 2 hari. Hari ini pertama adalah dari nomor urut 1 pasangan Fadia Arafiq dengan Pak Sukirman dan hari kedua pasangan Riswadi dengan Amin.

“Saya tekankan personil yang melaksanakan pengamanan untuk bisa melakukan pendekatan dengan masyarakat guna memberikan himbauan kamtibmas supaya ikut membantu menjaga situasi kondusif selama Pemilukada. Untuk seluruh anggota agar tidak underestimate terhadap kegiatan ini,” tegas Kapolres.

Kapolres berpesan kepada personel pengamanan agar memaksimalkan segala kemampuan baik itu preventif maupun represif. Disamping persiapan diri dalam pelaksanaan kegiatan pengamanan, bisa sambil memberikan himbauan kepada masyarakat sekitar.

Baca Juga:  Gorong-Gorong di Desa Drunten Kulon Kecamatan Gabus Wetan Ambruk, Warga Khawatir Banjir

“Setiap personil pengamanan harus tahu dan paham dengan SOP nya masing-masing. Apabila memang ada suatu hal yang memerlukan kekuatan, segera dilaporkan pada kesempatan pertama,” jelas Kapolres.

Di samping itu Kapolres Pekalongan juga meminta kepada anggota untuk tanggap dan mengerti titik-titik kerawanan pada lokasi pengamanan.

“Sekali lagi kegiataan kita adalah pengamanan, kedepankan tindakan penggalangan persuasif. Mari kita semua meluruskan niat, bahwasanya kita melaksanakan kegiatan di semata-mata murni karena adalah untuk ibadah kepada Allah, kepada Tuhan Yang Maha Esa,” pungkasnya.

Usai pelaksanaan apel, kegiatan dilanjutkan dengan Tactical Floor Game (TFG) oleh Kabag Ops Polres Pekalongan Kompol M. Farid Amirullah, S.H., M.H. kepada para perwira pengendali terkait ploting dan cara bertindak personil di sepanjang jalur dan lokasi kegiatan kampanye. (afk)

Editor : Humas Polres Pekalongan

tfk

Berita Terkait

Diduga Terjadi Tumpang Tindih Anggaran Proyek 2025 di Dinas PUTR Kabupaten PALI
Penting nya Memahami Nilai Nilai Kebangsaan ,Muspika Laksanakan Diskusi ,menuju Aceh Meusyuhu dan Bersyari’ah
Komite Peralihan Aceh (KPA) Kecamatan Tangse Bersama Muspika Gelar Silaturahmi Kebangsaan: Mengawal Pembangunan, Merawat Damai dalam Bingkai NKRI
Satuan Polisi PP dan WH, Himbau Agar Masyarakat yang olahraga di Kompleks Perkantoran Suka Makmue Berpakaian Sesuai Syariat Islam
Proses Administrasi Jadi Kendala, Mantan Pj Keuchik Cot Rambong Buka Suara
Kapolsek Kuala Terima Kunjungan Kerja Kapolres Nagan Raya,Guna Meningkatkan Pelayanan Terhadap Warga
POLRES NAGAN RAYA GELAR APEL PASUKAN OPERASI ZEBRA SEULAWAH 2025: PERKUAT KAMSELTIBCARTLANTAS MENJELANG OPS LILIN 2025
Gawat! Kabid dan Tenaga Honorer Wanita Disdukcapil Kabupaten Batu- Bara Tertangkap Basah di Penginapan Medan, Sumut
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 18 November 2025 - 06:38

Diduga Terjadi Tumpang Tindih Anggaran Proyek 2025 di Dinas PUTR Kabupaten PALI

Selasa, 18 November 2025 - 05:22

Penting nya Memahami Nilai Nilai Kebangsaan ,Muspika Laksanakan Diskusi ,menuju Aceh Meusyuhu dan Bersyari’ah

Selasa, 18 November 2025 - 05:02

Komite Peralihan Aceh (KPA) Kecamatan Tangse Bersama Muspika Gelar Silaturahmi Kebangsaan: Mengawal Pembangunan, Merawat Damai dalam Bingkai NKRI

Senin, 17 November 2025 - 15:12

Satuan Polisi PP dan WH, Himbau Agar Masyarakat yang olahraga di Kompleks Perkantoran Suka Makmue Berpakaian Sesuai Syariat Islam

Senin, 17 November 2025 - 06:49

Kapolsek Kuala Terima Kunjungan Kerja Kapolres Nagan Raya,Guna Meningkatkan Pelayanan Terhadap Warga

Senin, 17 November 2025 - 03:00

POLRES NAGAN RAYA GELAR APEL PASUKAN OPERASI ZEBRA SEULAWAH 2025: PERKUAT KAMSELTIBCARTLANTAS MENJELANG OPS LILIN 2025

Senin, 17 November 2025 - 01:29

Gawat! Kabid dan Tenaga Honorer Wanita Disdukcapil Kabupaten Batu- Bara Tertangkap Basah di Penginapan Medan, Sumut

Minggu, 16 November 2025 - 10:34

Ruang Komisi IV DPRD Batang Memanas: Dugaan Malapraktik RSUD Kalisari Makin Menggelinding

Berita Terbaru