Kerugian Besar Akibat Kebakaran PT. Master Kids Indonesia, Polisi Lakukan Penyelidikan Intensif

- Penulis

Jumat, 1 November 2024 - 13:43

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KENDAL – Kebakaran hebat terjadi di pabrik PT. Master Kids Indonesia yang berlokasi di Desa Wonorejo, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kendal, pada Jumat 01 November 2024 pagi. Insiden ini berlangsung sekitar pukul 08.35 WIB, mengakibatkan kerusakan besar di lantai dua pabrik dan area mezzanine.

Kapolres Kendal, AKBP Feria Kurniawan, menjelaskan bahwa kebakaran bermula di area Panting Bagian Cat Produksi di lantai dua. Saksi mata, Nabil Raju Nugroho dan Heri Setiyawan, yang merupakan karyawan pabrik tersebut, melihat api mulai berkobar dan menjalar dari kayu yang terkena tiner menuju kaleng cat di sekitarnya. Dengan cepat, api membesar dan merambat ke area lain.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setelah menyaksikan kejadian ini, kedua saksi melapor kepada HRD PT. Master Kids Indonesia, Boy Argo Yulianto, yang langsung menghubungi kepolisian dan dinas pemadam kebakaran. Tidak lama kemudian, tim dari Polsek Kaliwungu bersama 6 unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi untuk menangani kebakaran dan memastikan keamanan area pabrik.

Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Pol Artanto, menyampaikan bahwa pihak kepolisian segera mengamankan tempat kejadian perkara (TKP) untuk menjaga lokasi dari kerusakan lebih lanjut dan memulai proses investigasi. “Kami dari Polda Jawa Tengah telah menerima laporan kejadian ini dan melakukan langkah pengamanan di TKP. Saat ini, kami masih dalam proses penyelidikan terkait penyebab pasti kebakaran tersebut,” ungkap Kombes Pol Artanto.

Baca Juga:  Pasca SN-KT Berhadapan Dengan Masalah Dugaan Korupsi ETMC 2019 Rp 53 M, Dana Sekwan Malaka Rp 28 M Dan Mobil Rp 3, 5 M

Pihak PT. Master Kids Indonesia mengalami kerugian besar, dengan area lantai dua dan mezzanine seluas 11.000 meter persegi yang hangus terbakar. Meski demikian, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Kombes Pol Artanto menambahkan, polisi telah melakukan sejumlah langkah, termasuk mencatat keterangan saksi, mengamankan TKP dalam status quo, dan berkoordinasi dengan Unit Identifikasi Polres Kendal untuk menyelidiki lebih lanjut.

Saat ini, tim pemadam kebakaran masih melakukan pendinginan di lokasi guna memastikan tidak ada titik api yang bisa menyulut kebakaran kembali. Proses investigasi pun sedang berlangsung untuk mencari tahu penyebab pasti kebakaran yang menimpa PT. Master Kids Indonesia.(zae)

Berita Terkait

Ops Sikat II Musi 2025, Jatanras Polda Sumsel Tangkap Dua Pelaku Curanmor di Banyuasin
Polda Sumsel Teguhkan Nilai Kepahlawanan di Tengah Hujan Rintik Ziarah Nasional 2025
Polres Pekalongan Ambil Langkah Humanis, Kakek 73 Tahun yang Tersesat Diantar Pulang ke Semarang Naik Kereta
Satlantas Polres Pekalongan Sediakan Loket Khusus Lansia dan Ibu Hamil
Wartawan Mitramabesnews.com Apresiasi Kinerja Kapolres Toba AKBP Vinsensius Jimmy Parapaga, S.I.K. Menutup Perjudian Meja Tembak Ikan, Toba Sumut
SMS Soroti Polsek Babat Toman: Jangan Cari Kambing Hitam, Tangkap Pelaku Sebenarnya!
Tak Cuma Berantas Narkoba, Sat Narkoba Polres Pekalongan Beri Bantuan Sembako ke Warga Kurang Mampu
Modus Congkel Jendela Ruang Guru, Spesialis Curat Sekolah di Siwalan Diringkus Polisi
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 9 November 2025 - 12:45

Pencarian Dua Mahasiswa Polindra yang Tenggelam di Sungai Cimanuk Masih Berlanjut

Sabtu, 8 November 2025 - 14:41

Semarak HUT Brimob ke-80, Danyon C Pelopor Lepas 564 Layang di Langit Nagan Raya

Jumat, 7 November 2025 - 12:44

Oknum Tidak Bertanggung jawab, Memalsukan Facebook dan WhatsApp Bupati Nagan Raya ,Dr.Teuku Raja Keumangan,SH,MH

Jumat, 7 November 2025 - 07:23

Brimob Polda Aceh Tunjukan Berbagi Kebaikan Yang Bertajuk Jum’at Berkah

Jumat, 7 November 2025 - 05:50

Proyek TK Bubon Diduga Bermasalah: Konspirasi Tersembunyi di Balik Anggaran Fantastis?

Jumat, 7 November 2025 - 03:00

Ratusan Personel Brimob Batalyon C Pelopor Jalani Pemeriksaan Kesehatan Berkala

Jumat, 7 November 2025 - 00:20

Bakesbangpol Indramayu, Terdaftar 193 LSM dan Ormas Wujud Partisipasi Aktip Masyarakat

Kamis, 6 November 2025 - 00:51

Lembaga Aliansi Indonesia DPD Banten & Aktivis – Indonesia Akan Segera Melaporkan Ke Gubernur, Pelanggaran PERDA Pendekar Bar Agar Segera di Tutup 

Berita Terbaru