Kunker Ke- Polsek Sungsang, Ini Arahan Kapolres Banyuasin AKBP Ruri Prastowo SH SIK MIK

- Penulis

Kamis, 1 Agustus 2024 - 03:01

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mitramabesnews.com.1 Agustus 2024
BANYUASIN – Kapolres Banyuasin AKBP Ruri Prastowo SH SIK MIK didampingi para Pejabat Utama (PJU) Polres Banyuasin melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Polsek Sungsang Polres Banyuasin*, Rabu (31/7).

Kedatangan Kapolres Banyuasin ini disambut langsung Kapolsek Sungsang Iptu Ricky Ferbriean SH MH beserta para Personil Polsek Sungsang. Dimana dalam kesempatan itu Kapolsek Sungsang Iptu Ricky Feriean melaporkan situasi terkini di Mapolsek Sungsang.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolsek Iptu Febriean menyampaikan bahwa mayoritas penghasilan masyarakat Sungsang dari pertanian, sebagian berdagang, dan sebagai karyawan swasta, selain ada juga yang bekerja di instansi pemerintah. Situasi saat ini berada dalam keadaan aman, kondusif dan terkendali.

“Untuk tahanan ada 3 orang laki – laki dewasa yakni Rikolih Wahyudi, pasal
372 KUHPidana, Saidi Kasus Senjata Tajam UU Darurat No. 12 tahun 1951, dan Faisal Kasus Pencurian Dengan Pemberatan Pasal 363 KUHP,” terang dia.

Disampaikannya juga bahwa Anggota piket jaga melaksanakan serah terima piket penjagaan selama 1×12 jam dalam keadaan aman terkendali. Piket Penjagaan melaksanakan Giat Patroli Beat pagi di daerah hukum Polsek Sungsang Kecamatan Banyuasin II.

Giat bhabinkamtibmas Polsek Sungsang Bripka Irsan Melaksanakan Polisi Sanjo, Sosialisasi Saber Fungli dan Sosialisasi Karhutlah Di Desa Perajen Jaya Kecamatan Banyuasin II Kabupaten Banyuasin.

Baca Juga:  *Wujudkan Ramadhan Aman Kondusif, Polres Sampang Amankan Ratusan Sepeda Motor Dengan Knalpot Brong*

Piket jaga melaksanakan kegiatan patroli Beat siang Cek ATM Bank Sumsel Babel dan dan KRYD di daerah hukum Polsek Sungsang Kecamatan Banyuasin II Kabupaten Banyuasin.

“Piket Jaga cek dan kontrol seputaran Mako Polsek Sungsang situasi dalam keadaan aman terkendali. Dan giat Piket Sabhara melaksanakan kegiatan patroli Beat sore,” terang dia.

Sementara itu, dalam arahannya, Kapolres Banyuasin AKBP Ruri Prastowo SH SIK MIK menggarisbawahi pentingnya netralitas Polri dalam Pemilu 2024. “Saya apresiasi kepada personel Polsek Sungsang yang telah menjaga kondusifitas wilayah,” ucap Kapolres Ruri.

Kapolres Ruri juga memberikan arahan terkait kinerja anggota, zero narkoba, netralitas Polri, dan menghindari keterlibatan dalam politik praktis. Selain itu, masalah utang piutang dan peran anggota Polri dalam memberikan solusi kepada masyarakat juga menjadi perhatian.

Pada akhir kunjungan, Kapolres bersama Kapolsek melakukan pengecekan ruang kantor, ruang tahanan, dan areal Polsek Sungsang. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan tertib, aman, dan lancar, serta situasi tetap kondusif.

Purday yanti

Berita Terkait

Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 di Mapolres Sumbulussalam,Langsung dipimpin oleh Kapolres 
Ops Sikat II Musi 2025, Jatanras Polda Sumsel Tangkap Dua Pelaku Curanmor di Banyuasin
Polda Sumsel Teguhkan Nilai Kepahlawanan di Tengah Hujan Rintik Ziarah Nasional 2025
Pencarian Dua Mahasiswa Polindra yang Tenggelam di Sungai Cimanuk Masih Berlanjut
Semarak HUT Brimob ke-80, Danyon C Pelopor Lepas 564 Layang di Langit Nagan Raya
Oknum Tidak Bertanggung jawab, Memalsukan Facebook dan WhatsApp Bupati Nagan Raya ,Dr.Teuku Raja Keumangan,SH,MH
Brimob Polda Aceh Tunjukan Berbagi Kebaikan Yang Bertajuk Jum’at Berkah
Proyek TK Bubon Diduga Bermasalah: Konspirasi Tersembunyi di Balik Anggaran Fantastis?
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 9 November 2025 - 12:36

Masyarakat Palembang Bersatu Suarakan Dukungan untuk Palestina di Monumen Bersejarah

Minggu, 9 November 2025 - 12:02

Syahbudin Padank: Semangat Ulama dan Santri Adalah Jiwa Kepahlawanan Aceh Peringatan Hari Pahlawan Nasional di Tanah Rencong

Minggu, 9 November 2025 - 08:17

Truk Batubara Hancurkan Rumah Warga Panoban, Tanjung Jabung Barat: Tragedi di Tanjakan Cempedak!

Minggu, 9 November 2025 - 03:08

Kepemimpinan Visioner Bapak Sukri, S.Pd., M.M.: Membangun Tradisi Prestasi di SMA Negeri 1 Simpang Kiri

Kamis, 6 November 2025 - 08:59

Sosok Pemimpin Humanis, Kapolres Subulussalam Gelar Binrohtal Rutin untuk Wujudkan Personel Beriman dan Berintegritas

Kamis, 6 November 2025 - 07:48

Jalan Cor Bukit Rahma Residence 2 Rusak Parah — Warga Geram, Desak Pihak Casa Catania Buat Perjanjian Tertulis!

Kamis, 6 November 2025 - 02:53

Gudang BBM Ilegal bebas beroperasi tanpa hambatan di jalan Muchtar Saleh penegakan hukum polres Ogan Ilir Disorot

Rabu, 5 November 2025 - 01:51

Kaperwil 1kabar.com Aceh Syahbudin Padang Tegaskan: Kebebasan Pers Tak Boleh Dibungkam!”

Berita Terbaru