Nagan Raya//Mitramabesnews.com
09 November 2025
Hari Pahlawan diperingati setiap tahunnya pada 10 November untuk menghormati sekaligus mengenang jasa para pahlawan yang telah berkorban untuk Memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia dari para penjajah
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Ketua MPC Pemuda Pancasila Nagan Raya, Ari Saputra SH,MH., Menegaskan bahwa semangat kepahlawanan sejati di Aceh berakar dari perjuangan ulama, kiai, dan santri yang memiliki jiwa patriot yang sejak masa penjajahan telah menjadi benteng moral ,bangsa dan spiritual rakyat.
Ari juga menjelaskan, Hari Pahlawan Nasional diperingati pada 10 November setiap tahunnya oleh bangsa Indonesia. Hari Pahlawan ini ditetapkan sebagai hari nasional yang bukan hari libur, sesuai dengan Keppres Nomor 316 Tahun 1959.
Dia juga menyebutkan tujuan dari peringatan Hari Pahlawan ini adalah untuk mengenang jasa para pahlawan di pertempuran Surabaya pada tanggal 10 November 1945 silam.
“Semangat juang tersebut membuat mereka mampu berperang mengusir para penjajah. Pengorbanan para pahlawan terdahulu menjadi inspirasi pahlawan masa kini untuk terus mewujudkan cita-cita Indonesia maju,”terang ketua Ari
“Selamat Hari Pahlawan 2025! Mari wujudkan nilai perjuangan demi masa depan yang lebih baik, Pahlawanku Teladanku, Kami akan terus Bergerak, Melanjutkan Perjuanganmu”,ucap nya






