Visitasi KI Babel Hari Ketiga: Evaluasi Keterbukaan Informasi di Pemkab Beltim dan Desa Selinsing

- Penulis

Rabu, 6 November 2024 - 06:27

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bangka Belitung, Mitramabesnews.com Manggar (Belitung Timur) – Komisi Informasi (KI) Kepulauan Bangka Belitung (Babel) melanjutkan rangkaian kegiatan Visitasi E-Monev Badan Publik (BP) 2024 pada hari ketiga, Rabu (6/11/2024).

Kegiatan ini berlangsung di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Belitung Timur (Beltim) dan Desa Selinsing. Visitasi yang dilakukan bertujuan untuk melakukan evaluasi dan asistensi terhadap keterbukaan informasi publik di daerah tersebut.

Ketua KI Babel, Ita Rosita, dalam kesempatan tersebut menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari proses E-Monev (Evaluasi dan Monitoring) yang bertujuan untuk memastikan bahwa Badan Publik di Babel memenuhi standar keterbukaan informasi.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Proses visitasi ini bertujuan untuk memverifikasi data yang sudah diisi oleh BP melalui kuesioner Sistem Informasi Keterbukaan Informasi Publik (SIP).

Kami ingin mengetahui secara faktual bagaimana pelaksanaan keterbukaan informasi di masing-masing BP serta hambatan-hambatan yang mereka hadapi,” ungkap Ita Rosita.

Kegiatan ini melibatkan pemeriksaan terhadap empat indikator utama dalam penilaian keterbukaan informasi, yaitu: Sarana dan Prasarana Pelayanan, Jenis Informasi yang disediakan, Komitmen Organisasi terhadap keterbukaan informasi, dan Digitalisasi melalui sistem E-Monev.

Setiap indikator tersebut diuji untuk menilai sejauh mana BP di Belitung Timur telah mempersiapkan diri dalam memenuhi standar keterbukaan informasi yang telah ditetapkan.

Pada kesempatan yang sama, Martono, Kepala Bidang Kelembagaan KI Babel, menambahkan bahwa dalam kegiatan visitasi ini, pihak KI Babel tidak hanya melakukan verifikasi data secara langsung, tetapi juga memberikan ruang bagi Badan Publik untuk memperbaiki jawaban mereka pada sistem E-Monev.

“Jika dulu kami melakukan verifikasi secara manual, sekarang semuanya terintegrasi dalam sistem E-Monev. Kami memberikan kesempatan bagi setiap BP untuk melakukan perbaikan melalui masa sanggah di sistem tersebut,” terang Martono.

Sistem E-Monev, yang merupakan inovasi baru dalam proses evaluasi keterbukaan informasi, memberikan kemudahan dalam monitoring dan verifikasi data secara real-time.

Dengan adanya aplikasi ini, KI Babel berharap dapat lebih mudah memantau perkembangan keterbukaan informasi di berbagai instansi pemerintah dan badan publik lainnya.

Baca Juga:  PALI – Dalam Rangka Menjaga Situasi Keamanan Dan Ketertiban Masyarakat

Pada kesempatan yang sama, Rikky Fermana, Wakil Ketua KI Babel, menyatakan bahwa koordinasi antara KI Babel dengan BP sangat penting untuk memperbaiki kekurangan-kekurangan yang ada.

“Kami berharap kegiatan seperti ini dapat meningkatkan pemahaman dan kesadaran BP terhadap pentingnya keterbukaan informasi publik. Tidak hanya itu, kami juga berharap setiap BP yang kami visitasi dapat memperbaiki sistem informasi mereka agar bisa masuk dalam kategori Informatif,” ujar Rikky.

Terkait dengan kegiatan ini, Ahmad Tarmizi, Koordinator Bidang Advokasi, Sosialisasi, dan Edukasi (ASE) KI Babel, juga menyampaikan pentingnya peran serta setiap badan publik dalam menciptakan keterbukaan informasi.

“Kami ingin memastikan bahwa seluruh OPD, Pemkab/Pemkot, dan instansi vertikal di Babel dapat memiliki akses informasi yang mudah diakses oleh masyarakat, serta dapat memenuhi standar keterbukaan informasi yang sesuai dengan peraturan yang berlaku,” tambah Ahmad.

Setelah melakukan kunjungan ke Pemkab Beltim dan Desa Selinsing, kegiatan Visitasi E-Monev ini akan dilanjutkan dengan presentasi hasil uji publik pada awal Desember 2024.

Pada saat itu, hasil penilaian keterbukaan informasi publik akan diumumkan dan dilakukan penganugerahan keterbukaan informasi kepada badan publik yang telah berhasil memenuhi standar informasi publik dengan baik.

Sebagai bagian dari kegiatan tersebut, selain Ketua KI Babel Ita Rosita, hadir pula sejumlah pejabat dari KI Babel, di antaranya Wakil Ketua KI Babel Rikky Fermana, Koordinator Bidang Advokasi, Sosialisasi, dan Edukasi (ASE) Ahmad Tarmizi, Koordinator Penyelesaian Sengketa Informasi (PSI) Fahriani, serta staf KI Babel lainnya.

Dengan kegiatan ini, KI Babel berharap dapat mendorong peningkatan kualitas keterbukaan informasi di seluruh Kabupaten/Kota di Kepulauan Bangka Belitung, sehingga masyarakat dapat lebih mudah mengakses informasi yang akurat dan tepat waktu dari instansi pemerintah. (Sumber : KI Babel, Editor: KBO Babel)

( Bonedi )

Berita Terkait

Diduga Terjadi Tumpang Tindih Anggaran Proyek 2025 di Dinas PUTR Kabupaten PALI
Polda Sumsel Ungkap Peredaran Narkotika lewat Operasi Sikat Musi 2025
Tulisan “Pengawalan dan Pengamanan” di Plang Proyek KKP di Banyuasin Diprotes Warga, Diminta Segera Diubah
Dukungan Penuh untuk Kapolri dan Kapolda Sumsel, Mutasi dan Evaluasi Total Polisi yang Gagal Bertugas di Musi Banyuasin
Tanggapan Positif PT Servo Lintas Raya (SLR) atas Pemberitaan Terkait Tuntutan Ketua Aliansi AML, Wiko Candra.
Sidang Kasus Akbar Hadi Wijoyo Digelar Daring, Peradin OI Harap Hakim Pertimbangkan Fakta Hukum
Tak Ditemui Kajati, Massa GRANSI Ultimatum Kejati Sumsel: Usut Dugaan Korupsi Banyuasin Sekarang!
GPP Sumsel Kepung Kejati, Desak Usut Korupsi Proyek Alat Peraga SMK Rp 49,9 M
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 18 November 2025 - 06:38

Diduga Terjadi Tumpang Tindih Anggaran Proyek 2025 di Dinas PUTR Kabupaten PALI

Selasa, 18 November 2025 - 05:22

Penting nya Memahami Nilai Nilai Kebangsaan ,Muspika Laksanakan Diskusi ,menuju Aceh Meusyuhu dan Bersyari’ah

Selasa, 18 November 2025 - 05:02

Komite Peralihan Aceh (KPA) Kecamatan Tangse Bersama Muspika Gelar Silaturahmi Kebangsaan: Mengawal Pembangunan, Merawat Damai dalam Bingkai NKRI

Senin, 17 November 2025 - 15:12

Satuan Polisi PP dan WH, Himbau Agar Masyarakat yang olahraga di Kompleks Perkantoran Suka Makmue Berpakaian Sesuai Syariat Islam

Senin, 17 November 2025 - 06:49

Kapolsek Kuala Terima Kunjungan Kerja Kapolres Nagan Raya,Guna Meningkatkan Pelayanan Terhadap Warga

Senin, 17 November 2025 - 03:00

POLRES NAGAN RAYA GELAR APEL PASUKAN OPERASI ZEBRA SEULAWAH 2025: PERKUAT KAMSELTIBCARTLANTAS MENJELANG OPS LILIN 2025

Senin, 17 November 2025 - 01:29

Gawat! Kabid dan Tenaga Honorer Wanita Disdukcapil Kabupaten Batu- Bara Tertangkap Basah di Penginapan Medan, Sumut

Minggu, 16 November 2025 - 10:34

Ruang Komisi IV DPRD Batang Memanas: Dugaan Malapraktik RSUD Kalisari Makin Menggelinding

Berita Terbaru